Dilarang Pakai Kendaraan, Prabowo-Hatta Jalan Kaki ke KPU

jpnn.com - JAKARTA -- Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa terpaksa berjalan kaki sekitar 100 meter saat mendekati gedung KPU Pusat di Jalan Imam Bonjol. Sebelumnya pasangan capres-cawapres itu menaiki mobil Lexus putih bernopol B 17 GRD dan diarak oleh pendukungnya dari Jalan Thamrin, Minggu (1/6).
Pasalnya, sebelum sampai gedung itu sudah ada barisan personil polisi yang membuat pagar betis. Tak boleh ada kendaraan yang lewat. Pendukung capres-cawapres juga dihadang hanya beberapa orang saja yang boleh mendampingi setiap pasangan.
Akhirnya Prabowo-Hatta berjalan kaki menuju KPU. Keduanya ditemani Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie dan Ketua Umum PKS Anis Matta. Sejumlah pendukung Prabowo ada yang memaksa masuk, tapi halangi oleh pagar betis polisi. (flo/jpnn)
JAKARTA -- Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa terpaksa berjalan kaki sekitar 100 meter saat mendekati gedung KPU Pusat di Jalan Imam Bonjol. Sebelumnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya