Dilarang Sentuh WN Asing, Netizen China Ungkit Pandemi Covid-19: Rasis! Dulu Mereka Bela Kami
jpnn.com, BEIJING - Pejabat kesehatan China disebut melakukan ujaran rasis setelah menyarankan warga setempat untuk tidak menyentuh warga negara asing demi menghindari penularan cacar monyet.
Postingan yang dibagikan secara luas di media sosial selama akhir pekan telah memicu gelombang komentar kritis di platform Weibo.
Warganet mengingatkan pejabat tersebut soal stigma yang menyerang etnis Tionghoa di luar negeri ketika wabah Covid-19 pertama kali menyebar.
"Ini sangat tidak pantas (untuk dikatakan). Pada awal pandemi, beberapa orang asing berdiri dan (membela kami) dengan mengatakan bahwa orang China bukan virus," tulis seorang komentator.
"Seberapa rasis ini? Bagaimana dengan orang-orang seperti saya yang telah tinggal di China selama hampir sepuluh tahun? Kami belum melihat keluarga kami selama 3-4 tahun karena perbatasan ditutup," tulis pengguna lain di Weibo, yang ternyata orang asing.
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang pejabat kesehatan China telah memperingatkan penduduk setempat agar tidak menyentuh warga asing, sehari setelah China mencatat infeksi cacar monyet pertamanya.
"Untuk mencegah kemungkinan infeksi cacar monyet dan sebagai bagian dari gaya hidup sehat kita, disarankan agar 1) Anda tidak melakukan kontak kulit langsung dengan orang asing," kata ahli epidemiologi senior di Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China (CDC) Wu Zunyou di halaman Weibo pribadinya pada hari Sabtu.
Virus cacar monyet, yang ditularkan melalui kontak dekat dengan orang yang terinfeksi, hewan atau bahan yang terkontaminasi, biasanya menyebabkan gejala seperti demam, sakit kepala, dan ruam.
Pejabat kesehatan China disebut melakukan ujaran rasis setelah menyarankan warga setempat untuk tidak menyentuh warga negara asing
- ICIIS 2024 Sukses, Shan Hai Map Optimistis Iklim Investasi Indonesia Makin Baik
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- GRIB Jaya Sebut Kunjungan Prabowo ke China dan AS Berdampak Positif
- Bertemu Pengusaha RRT, Presiden Prabowo: Kami Ingin Terus Bekerja Sama dengan China
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Kerja Sama Indonesia-China Mencapai 10 M Dolar AS, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Ini Pertanda Baik