Dilatih Jacksen F Tiago, Persipura Tunggu Momen Bangkit
jpnn.com, JAYAPURA - Persipura Jayapura resmi mengangkat Jacksen F Tiago sebagai pelatih baru untuk mengarungi sisa laga pada Liga 1 2019.
Jacksen bukanlah nama baru bagi Persipura. Sebelumnya dia pernah memberikan berbagai gelar bagi tim berjuluk Mutiara Hitam itu.
Bersama Persipura selama tujuh musim pada 2008-2014, pelatih 51 tahun itu sukses mempersembahkan tiga gelar juara.
BACA JUGA: Liga 1 2019: Deritamu, Persipura!
Jacko, sapaan akrab Jacksen, mempersembahkan gelar juara pada musim 2009, 2011 dan 2013.
Dia juga membawa Persipura menjadi runner up pada musim 2010, 2012, dan 2014.
Catatan tak kalah gemilang ialah saat Jacksen membawa Persipura menapaki babak perempat final AFC Cup musim 2011 dan semifinal pada 2014.
Jacksen pun diharapkan kembali bisa mengangkat prestasi bagi Persipura. Hingga pekan kedelapan, Persipura belum bisa beranjak dari zona degradasi.
Persipura Jayapura resmi mengangkat Jacksen F Tiago sebagai pelatih baru untuk mengarungi sisa laga pada Liga 1 2019.
- Eks Bek Timnas Indonesia Ditunjuk Jadi Pelatih Persipura Jayapura
- Liga 2: PSBS Biak Tak Peduli Kondisi Sulit Persipura Jayapura, Siap Amankan 3 Poin
- Persipura Terpuruk di Dasar Klasemen Liga 2, Pelatih Tony Ho Langsung Dipecat
- Dalam Kondisi Pincang, Persipura Jayapura Optimistis Kalahkan PSBS Biak di Derbi Papua
- Bertamu ke Markas Persipura, PSBS Biak Siap Curi Poin Penuh
- PSBS Biak Bujuk Ramai Rumakiek Pindah dari Persipura Jayapura