Diluncurkan Minggu Ini, Jumlah Pertalite Terbatas

jpnn.com - JAKARTA - PT Pertamina bakal meluncurkan bahan bakar minyak (BBM) jenis baru bernama Pertalite dalam minggu ini. Namun, sebelum diperkenalkan kepada masyarakat, Pertamina akan melakukan uji pasar terlebih dahulu dengan stok yang terbatas.
Tujuannya untuk memberitahu kepada masyarakat, seperti apa kualitas BBM yang disebut-sebut sebagai pengganti Premium ini.
"Kami akan melakukan uji pasar, artinya jumlahnya tidak akan digelontorkan dalam jumlah besar. Intinya uji pasar ini lebih kepada pengenalan produk pada masyarakat. Masyarakat bisa tahu seperti apa kualitas Pertalite, yang ingin ditawarkan Pertamina," ujar VP Corporate Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro di kantornya, Jakarta, Rabu (22/7).
Untuk permulaan, BBM beroktan RON 90 ini, rencananaya akan diuji coba di 103 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di tiga kota besar. Nantinya, setiap satu SPBU kebagian jatah 8 ton Pertalite. Dari situ, Pertamina akan melihat seperti apa respon masyarakat terhadap Pertalite.
"Uji pasar di 103 SPBU akan ada Jakarta, Surabaya, Bandung. Kami lihat respon masyarakat. Apabila positif akan juga diusahakan volume yang lebih besar. Tentunya kami harapkan respon masyarakat positif," tandas Wianda. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Pertamina bakal meluncurkan bahan bakar minyak (BBM) jenis baru bernama Pertalite dalam minggu ini. Namun, sebelum diperkenalkan kepada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital