Diminta Agar tak Pulang ke PSMS, Erwin Ramdani Bilang Begini
jpnn.com, BANDUNG - Winger PSMS Medan Erwin Ramdani sedang pulang kampung ke Bandung untuk merayakan lebaran bersama keluarga.
Setibanya di Bandung, Erwin pun sempat memposting foto kepulangannya via akunnya di instagram. Dia terlihat bersama kiper Persib Bandung, M Natsir.
Karuan saja, netizen membanjiri kolom komentarnya. Sebagian ada yang meminta dia bergabung dengan Persib, sebagian lagi menghujat performanya selama di PSMS.
"Di situ aja ya kau bro, gak usah balik ke PSMS, hancur PSMS gara-gara kau," bunyi sebagian komentar.
Sementara itu, komentar di instagram Erwin rata-rata berisi keinginan Bobotoh agar Erwin bergabung dengan skuat Maung Bandung di putaran kedua nanti sehingga tak perlu lagi kembali ke Medan.
Melihat komentar tersebut, Erwin yang dikonfirmasi, Selasa (12/6) pagi mengakui belum ada keinginan untuk merapat ke Persib.
Selain masih terikat kontrak dengan tim berjuluk Ayam Kinantan, Erwin juga mengaku hatinya masih di PSMS.
"Belum ada bang keinginan itu. Saya tahu pasti ada yang suka dan tidak, tapi Erwin tetap profesional. Saat ini masih di PSMS. Saya akan berusaha maksimal untuk PSMS," ungkapnya.
Winger PSMS Medan Erwin Ramdani sedang pulang kampung ke Bandung. Dia pun sempat memposting foto kepulangannya via instagram, setelah di Bandung.
- Alasan Bojan Hodak Tidak Beri Izin Kevin Mendoza Bela Filipina di Piala AFF 2024
- Kalahkan Persita, Persib Seharusnya Bisa Cetak 3 Gol Lebih
- Persib Menang 3-1 atas Persita, Maung Bandung Pecahkan Rekor
- Persita Optimistis Hadapi Persib, Pelatih: Kami Tidak Mau Kalah
- Pemulihan Cedera, Dedi Kusnandar Menepi 3 Bulan
- Pelatih Persib Cuma Sebut Persebaya, Mulai Sombong?