Dimintai Keterangan Oleh KPK Selama 11 Jam, Anies Justru Senang

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akhirnya keluar dari gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) seusai dimintai keterangan oleh penyidik.
Anies dimintai keterangan kurang lebih 11 jam perihal penyelenggaraan balap Formula E.
Meski dimintai keterangan cukup lama, Anies justru mengaku senang.
“Saya ingin sampaikan senang sekali bisa kembali membantu KPK dalam menjalankan tugasnya. Kami selalu berusaha untuk bisa membantu KPK, bahkan sebelum bertugas di pemerintahan,” ucap Anies di gedung KPK, Jakarta Selatan, Rabu (7/9).
Anies lalu menceritakan bahwa sejak duduk di bangku kuliah dia mendapat mata kuliah wajib anti korupsi.
Saat KPK membentuk komite etik, Anies menyebut dirinya pernah menjadi ketuanya.
“Alhamdulillah diundang untuk membantu, kami pun hadir membantu menjalankan apa yang dibutuhkan oleh KPK,” Anies menambahkan.
Mantan Rektor Universitas Paramadina itu mengaku telah membantu dengan memberikan seluruh keterangan yang dibutuhkan KPK.
Anies dimintai keterangan kurang lebih 11 jam perihal penyelenggaraan ajang balap Formula E.
- Kasus Pengadaan Barang dan Jasa Perkeretaapian, KPK Periksa Pihak WIKA
- Usut Korupsi Dana CSR BI, KPK Panggil Sejumlah Pihak Yayasan
- Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Begini Respons Dedi Mulyadi
- Keterangan Tertulis dari Ridwan Kamil Setelah Digeledah KPK
- 5 Berita Terpopuler: Gawat, Terungkap Alasan Penundaan Pengangkatan PPPK 2024, Ada Kasus Besar Apa?
- Reaksi Ridwan Kamil Setelah Kediamannya Digeledah KPK