Din Anggap Polri Bela Pengusaha
Senin, 16 Januari 2012 – 17:38 WIB

Din Anggap Polri Bela Pengusaha
JAKARTA - Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin mengatakan terungkapnya aliran dana dari sejumlah perusahaan kepada petinggi kepolisian, semakin menguatkan kecurigaan masyarakat terhadap keberpihakan kepolisian dalam menyikapi berbagai kasus yang melibatkan pengusaha versus masyarakat. "Citra kepolisian telah tercoreng akibat tidak bersikap profesional dalam tugas," tegasnya.
"Dugaan aliran dana yang diterima Polri dari PT Freeport beberapa waktu lalu makin menguatkan kecurigaan dari masyarakat bahwa Polri membela kepentingan pengusaha untuk melawan rakyat," tegas Din Syamsuddin, usai menemui Ketua MPR Taufiq Kiemas, di gedung Nusantara III, kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, Senin (16/1).
Selain telah menguatkan kecurigaan masyarakat terhadap keberpihakan kepolisian lanjut Din, sikap kepolisian dalam menangani koflik lahan di Mesuji Lampung yang terkesan tidak sungguh-sungguh juga memberikan kontribusi citra negatif terhadap institusi kepolisian.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin mengatakan terungkapnya aliran dana dari sejumlah perusahaan kepada petinggi kepolisian, semakin
BERITA TERKAIT
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin