Dinaikkan Garuda, Nunun Gunakan Paspor Berbeda
Sabtu, 10 Desember 2011 – 18:18 WIB
JAKARTA - Nunun Nurbaeti dipastikan segera tiba di Indonesia. Tersangka kasus suap yang sempat buron itu dibawa pulang dengan pesawat Garuda Indonesia Airways. Sedangkan dari catatan Advance Passenger Information (API) Garuda, Nunun menggunakan paspor bernomor S577445. Paspor Nunun itu akan berakhir pada 31 Oktober 2013.
"Ada nama Nunun Nurbaeti dalam daftar penumpang Garuda bernomor penerbangan GA0867 dari Bangkok tujuan Cengkareng," ujar salah satu pegawai di maskapai BUMN itu kepada JPNN, Sabtu (10/12) petang.
Baca Juga:
Hanya saja ternyata, Nunun menggunakan paspor yang berbeda dengan yang sudah dicabut Imigrasi pada Mei lalu. Sebelumnya Nunun menggunakan paspor bernomor U 171164 dengan Nomor Induk Keimigrasian (NIKIM) 11009001121. Paspor untuk Nunun dikeluarkan pada 11 November 2009 dan akan berakhir pada 11 November 2014.
Baca Juga:
JAKARTA - Nunun Nurbaeti dipastikan segera tiba di Indonesia. Tersangka kasus suap yang sempat buron itu dibawa pulang dengan pesawat Garuda Indonesia
BERITA TERKAIT
- Ribuan Tenaga Honorer Geruduk Kantor Bupati Serang, Menuntut Hal Ini
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Diperpanjang Lagi, Alasannya Jelas
- Pesan Penting Ketua Dewan Pembina CAS Saat Pembukaan Pelatihan KPMD
- Asdamindo: Standar Kebersihan dan Praktik Sanitasi Depot Air Minum Kunci Kesehatan
- Tim Hukum Hasto Nilai Banyak Saksi yang Dipanggil KPK Tak Memberikan Keterangan Baru
- Komentari Usulan MBG Pakai Dana Zakat, Istana: Sangat Memalukan!