Dinas Damkar DKI Dinilai Gagal

Dinas Damkar DKI Dinilai Gagal
Dinas Damkar DKI Dinilai Gagal
Anggota DPRD DKI lainya, Ahmad Husein Alaydrus, mendesak Gubernur DKI Jakarta melakukan evaluasi terhadap kinerja Dinas Damkar PB. Sebab, dari tahun ke tahun nyaris tak pernah ada perbaikan yang dilakukan dinas tersebut.

Hal itu terbukti dengan terus meningkatnya jumlah kasus kebakaran serta korban jiwa akibat kebakaran. "Gubernur harus secepatnya melakukan evaluasi, jangan menunggu korban berjatuhan lebih banyak lagi," ucapnya.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana DKI Jakarta Paimin Napitupulu, mengakui pihaknya kewalahan mengatasi tingginya angka kebakaran di ibu kota. Hal ini, salah satunya diakibatkan krisis pegawai yang dialami Dinas Damkar.

Bahkan, tahun 2012 ada 144 pegawai di lima Suku Dinas Damkar PB yang pensiun  dari total 2.904 petugas di lima wilayah Jakarta. "Kalau dibiarkan, lama kelamaan habis petugas kita," katanya. (wok)

KINERJA Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Damkar PB) DKI Jakarta terus mendapat sorotan. Hal itu, terkait gagalnya dinas tersebut


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News