Dinas Pendidikan DKI Jamin Tidak Ada Kebocoran Naskah UN SD
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Arie Budhiman menjamin tidak akan ada kebocoran naskah soal ujian nasional Sekolah Dasar sederejat di Jakarta.
Pasalnya, pengiriman dan pendistribusian dokumen soal UN dikawal ketat oleh aparat kepolisian dari Polda Metro
Jaya. Arie menyatakan, pengamanan naskah UN di tingkat provinsi dilakukan oleh sebanyak 12 personel kepolisian dari Polda Metro Jaya.
Sedangkan, untuk tingkat rayon pengamanan dilakukan oleh polres masing-masing wilayah. Setiap rayon, sambung dia, akan dikawal oleh satu orang polisi. Untuk penjagaan naskah di tingkat subrayon, masing-masing subrayon akan dijaga oleh dua orang polisi.
"Sampai saat ini kami belum mendengar kebocoran soal UN di tingkat SD, SMP, dan SMA," kata Arie di SDN Menteng 03, Menteng, Jakarta, Sabtu (16/5).
Arie menjelaskan, untuk pengiriman naskah soal UN ke Kepulauan Seribu, akan ada tiga aparat kepolisian yang mengawal naskah itu hingga tiba di lokasi. Kemudian di lokasi, naskah akan dikawal oleh aparat kepolisian dari polsek setempat.
Arie menuturkan, setiap naskah yang diserahkan akan dibuatkan berita acara yang berisi bahwa soal UN diterima dalam kondisi tersegel.
"Saat pelaksanaan ujian, amplop naskah diperlihatkan ke siswa dan pengawas, kalau amplopnya masih tersegel," ucapnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Arie Budhiman menjamin tidak akan ada kebocoran naskah soal ujian nasional Sekolah Dasar sederejat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS