Dinilai Setia, Ani Yudhoyono Terima Tanda Jasa
Jumat, 12 Agustus 2011 – 21:01 WIB

Dinilai Setia, Ani Yudhoyono Terima Tanda Jasa
JAKARTA - Ibu Negara Ani Yudhoyono mendapat anugerah tanda jasa Bintang Republik Indonesia Adipradana. Pertimbangannya, karena istri Susilo Bambang Yudhoyono dianggap setia selama tujuh tahun mendampingi suami memimpin negara.
Juru bicara kepresidenan, Julian Aldrin Pasha dalam pesan singkatnya pada wartawan, Jumat (12/8), menyatakan bahwa tanda jasa tersebut tidak hanya diberikan ke Ani Yudhoyono. "Tanda jasa ini diberikan kepada para pendamping kepala negara. Ibu Ani dinilai berjasa dalam mendampingi Presiden SBY selama tujuh tahun," kata Julian
Tanda jasa ini diberikan juga kepada pendamping kepala pemerintahan sebelumnya. Di antaranya yaitu Hj. Sinta Nuriyah Abdurrahman Wahid (Istri Mantan Presiden RI, Abdurrahman Wahid), H.M. Taufiq Kiemas (suami mantan Presiden RI Megawati Soekarnoputri). Tanda jasa disematkan langsung oleh Presiden SBY di Istana Merdeka, Jumat (12/8).
Sementara Menkopolhukam Djoko Suyanto mengatakan, tanda jasa ke Ani Yudhoyono itu hendaknya tidak menjadi kontroversi. Sebab, justru usulan agar Ibu Negara menerima tanda jasa justru dari MPR RI.
JAKARTA - Ibu Negara Ani Yudhoyono mendapat anugerah tanda jasa Bintang Republik Indonesia Adipradana. Pertimbangannya, karena istri Susilo Bambang
BERITA TERKAIT
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg