Dinkes Ancam Tutup Dua RS yang Belum Lengkap Izinnya

”Ke depan, kami akan fokus pada pelayanan dan standar operasi dari seluruh rumah kesehatan yang ada di Kabupaten Bangkalan, baik itu izin praktik, klinik, dan rumah sakit,” katanya.
Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi adanya malapraktik yang mulai dikeluhkan oleh sejumlah masyarakat di Kota Bangkalan. Jika memang ada malapraktik di Kota Bangkalan, pihaknya berjanji akan melakukan tindakan yang tegas sesuai dengan peraturan yang ada.
Untuk nama dua rumah sakit yang tidak mengantongi izin itu, pihaknya tidak bisa menyebutkan. Namun pihaknya mempertegas jika Senin depan akan mendatangi dua rumah sakit yang sudah ditegur melalui surat teguran.
Pihaknya juga mengimbau kepada seluruh warga yang merasa menjadi korban malapraktik untuk segera melaporkan secara resmi kepada dinkes. Hal itu untuk dilakukan tindakan dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku. (rus/dry/jpnn)
BANGKALAN - Adanya keluhan malapraktik di salah satu klinik membuat Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bangkalan kembali melirik perizinan praktik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki