Dinkes Dituduh Abaikan Kesehatan Warga Marunda, Wagub DKI Bereaksi
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memastikan anak buahnya bakal turun langsung memeriksa kesehatan warga Rusunawa Marunda, Jakarta Utara yang terpapar pencemaran debu batu bara.
Tindakan itu diambil setelah ada keluhan dari masyarakat yang merasakan sakit, seperti gangguan pernapasan hingga kerusakan mata akibat pencemaran debu batu bara dari PT Karya Citra Nusantara (KCN).
“Dari dinkes akan melakukan pelayanan, sejauh mana keluhan yang dirasakan masyarakat,” ucap Arisa di Balai Kota DKI, Senin (21/3).
Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta itu juga membantah tudingan yang menyebut dinas kesehatan tidak memedulikan kesehatan warga Rusunawa Marunda.
“Tidak hanya masalah ini, masalah lain Dinkes selalu hadir proaktif memberikan pelayanan kesehatan,” ujar Riza menegaskan.
Dia mempersilakan masyarakat untuk melaporkan masalah kesehatan yang diderita, walaupun tidak berkaitan dengan debu batu bara.
Sebelumnya, Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Retno Listyarti mengatakan dampak pencemaran batu bara di Rusun Marunda masih dirasakan warga hingga Sabtu (19/3) lalu.
Menurut Retno, informasi itu dia peroleh dari warga Rusun Marunda, di mana anak-anak dan orang dewasa masih terus menjadi korban akibat polusi pencemaran batu bara oleh PT KCN.
WaDKI Jakarta Ahmad Riza Patria memastikan petugas dinkes turun langsung untuk memeriksa kesehatan warga Rusunawa Marunda.
- Pilwakot Palembang: Fitri-Nandriani Tawarkan Program Berobat Gratis Cukup Pakai KTP
- Monitor Aktivitas Fisik dan Kesehatan dengan 5 Wearable Tech Terbaik Ini
- Deteksi Dini Down Syndrome, Cordlife Persada Hadirkan Layanan NIPT Lokal di Indonesia
- Tips Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita Secara Alami
- Stres Ancam Kesehatan, Perbaiki Pola Hidup melalui Pendekatan Sadar Risiko
- Tip Menjaga Kesehatan Mata dari Paparan Layar Komputer