Dinkes Sebut Kasus DBD di Karawang Lebih dari 400 Selama Beberapa Bulan Terakhir
jpnn.com - KARAWANG - Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mencatat kasus demam berdarah dengue (DBD) di Karawang mencapai lebih dari 400 selama beberapa bulan terakhir.
"Sampai Maret ini sudah ada 419 kasus DBD dan satu (pasien) di antaranya meninggal dunia," kata Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Karawang Yayuk Sri Rahayu, di Karawang, Minggu (31/3).
Pada Januari 2024 terdapat 141 kasus DBD di wilayah Karawang.
Kemudian, sebanyak 124 kasus pada Februari.
Lalu, pada Maret 2024 terdapat 154 kasus DBD.
Sesuai dengan perincian kasus DBD selama tiga hari terakhir, pada Maret ini mengalami peningkatan.
Total kasus DBD kini sudah menembus angka 419 kasus.
"Pada Maret ini ditemukan pula satu orang meninggal akibat DBD," katanya.
Dinkes Karawang, Jabar, menyebut kasus DBD di Karawang lebih dari 400 selama beberapa bulan terakhir.
- Banjir Bandang Melanda Sejumlah Desa di Wilayah Selatan Karawang
- Antisipasi Kenaikan Kasus DBD, Dinkes Sumsel Akan Sebar Larvasida ke Kabupaten Kota
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!
- Saat Aktif jadi PNS Setor Uang per Bulan ke Korpri, Begitu Pensiun Susah Cairnya
- BCA Life & Yayasan Lindungi Hutan Tanam 1.500 Mangrove di Karawang
- Kusumayati Cuma Dituntut 10 Bulan Penjara, Tak Cerminkan Keadilan Bagi Korban