Dino Patti Jadi Korban Preman di Jalan
Jumat, 23 Juli 2010 – 07:07 WIB

Dino Pati Djalal. Foto : Dokumen Pribadi/Facebook
JURU Bicara Presiden Bidang Luar Negeri Dino Pati Djalal sedang sial. Kaca spion mobil Toyota Harrier miliknya dicongkel dan dijarah pencoleng alias preman jalanan saat melintas di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, sekitar pukul 18.00 kemarin (22/7).
Pelaku agaknya memanfaatkan kondisi lalu lintas yang saat itu macet. Kondisi tersebut membuat laju mobil putra diplomat senior Hasyim Djalal itu melambat. Dengan cepat, pelaku mencongkel spion seharga Rp 800 ribu tersebut dan langsung melarikan diri dengan motor.
Baca Juga:
"Saat arus lalu lintas macet, petugas (polisi, Red) mendekati sebuah mobil Harrier hitam. Lalu, dari dalam mobil, juru bicara presiden mengatakan bahwa spion mobilnya telah dicongkel," terang perwira Sat Gapur Traffic Management Control (TMC) Polda Metro Jaya AKP Billy, seperti dimuat dalam situs resmi TMC.
Polisi mengejar sang pelaku setelah identitasnya teridentifikasi. Polisi akhirnya berhasil menangkap pelaku beberapa jam setelah kejadian. Pria yang didentifikasi bernama Gozali, 19, warga Ciamis, tersebut langsung dibawa ke Polda Metro Jaya untuk diperiksa.
JURU Bicara Presiden Bidang Luar Negeri Dino Pati Djalal sedang sial. Kaca spion mobil Toyota Harrier miliknya dicongkel dan dijarah pencoleng
BERITA TERKAIT
- Gubernur Gorontalo Pastikan Kelanjutan Pembangunan Waduk yang Dulu Ditinjau Jokowi
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Terbaru soal Gaji Guru PNS & PPPK, Lulusan SMA Bisa dapat Gede, Waduh
- 3,4 Juta Tiket Kereta Api Jarak Jauh Disiapkan Untuk Mudik Lebaran
- BMKG: Jakarta Diperkirakan Diguyur Hujan Ringan Hari Ini
- Sosok Lilie Wijayanti, Mamak Pendaki Meninggal Bersama Teman Dekat Satu SMA
- Komjen Dedi: Masuk Akpol Hanya Bisa Pakai Jalur Reguler, Tak Ada Rekpro & Kuota Khusus