Dinonaktifkan Mendagri, Bupati Talaud Gabung Hanura Oso
jpnn.com, JAKARTA - Bupati Talaud Sulawesi Utara, Sri Wahyumi Maria Manalip memutuskan bergabung dengan Partai Hanura di bawah kepemimpinan Ketua Umum Oesman Sapta Odang (Oso).
Sri yang kembali mencalonkan diri sebagai calon Bupati Talaud periode keduanya lewat jalur independen itu mantap hati bergabung dengan Oso dan kawan-kawan.
"Kenapa saya memilih bergabung dengan Partai Hanura, karena saya sangat tertarik dengan Partai Hanura," kata Sri di Hotel Manhattan, Jakarta Selatan, Jumat (19/1).
Sri menghadiri jumpa pers pernyataan sikap dan dukungan serta kesetiaan DPD dan DPC Partai Hanura kepada Oso. Sedikitnya 17 DPD dan 277 DPC Partai Hanura se Indonesia menyatakan sikap mendukung dan tetap setia kepada kepemimpinan Oso.
Sri mengaku melihat selama ini bahwa Partai Hanura gigih memperjuangkan aspirasi rakyat. Karena itu, dia juga akan bergabung dengan Partai Hanura.
Sri juga mengaku tertarik sosok kepemimpinan Oso. "Saya melihat beliau disiplin, tegas memimpin dan peduli kepada kader," ungkap Sri.
Dia menegaskan Oso juga sangat peduli dengan daerah perbatasan. Jumpa pers itu juga dihadiri Sekjen Partai Hanura Herry Lountung Siregar, para ketua DPP dan pengurus Hanura.
Nama Sri sempat mencuat beberapa waktu belakangan karena dinonaktifkan Mendagri Tjahjo Kumolo atas laporan Gubernur Sulsel Olly Dondokambey karena pergi ke luar negeri tanpa izin. Namun, Sri tetap melakukan aktivitasnya sebagai bupati. (boy/jpnn)
Selain tertarik dengan Hanura, Sri Wahyumi Maria Manalip mengaku tertarik dengan kepemimpinan Oso.
Redaktur & Reporter : Boy
- Sebegini Vonis Penjara Eks Bupati Talaud
- KPK Lelang Tas Mewah Milik Sri Wahyumi Manalip, Harganya Sebegini
- Dilelang, Jam Rolex Mantan Bupati Talaud Laku Rp 100 Juta Lebih
- NasDem Desak Mendagri Segera Lantik Bupati dan Wabup Talaud
- Daftar Jenis Barang dan Pulsa Penyebab Sri Wahyumi Masuk Penjara
- Terima Hadiah Tas Mewah dan Perhiasan Mahal, Bupati Cantik Divonis 4,5 Tahun Penjara