Dinsos Pekanbaru Sudah Menyalurkan Bantuan 4 Kaki Palsu untuk Penyandang Disabilitas
jpnn.com - PEKANBARU - Dinas Sosial Kota Pekanbaru, Riau, telah menyalurkan empat dari lima kaki palsu untuk penyandang disabilitas di daerah itu pada 2022 ini.
Bantuan yang disalurkan tersebut bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Pemerintah Kota Pekanbaru tahun ini.
Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru Idrus menyatakan pihaknya akan terus berupaya maksimal terus mewujudkan bantuan seperti ini di masa-masa yang akan datang.
"Alhamdulillah, empat kaki palsu sudah kami salurkan dari target lima kaki palsu pada tahun ini," kata Idrus di Pekanbaru, Minggu (16/10).
Penyaluran terakhir kaki palsu dilakukan pada 10 Oktober 2022 di Kantor Dinsos Kota Pekanbaru.
Sebelumnya, sebanyak tiga kaki palsu sudah disalurkan Dinsos Kota Pekanbaru pada Februari 2022.
Bantuan ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas atau mobilitas serta kemandirian penyandang disabilitas dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
"Kami harapkan penerima bantuan ini dapat menggunakannya membantu menjalankan aktivitas seperti pada umumnya. Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada penyandang disabilitas fisik dan disabilitas lainnya," ucap Idrus.
Dinsos Kota Pekanbaru sudah menyalurkan bantuan empat kaki palsu untuk penyandang disabilitas.
- Peduli Atlet Disabilitas, ASABRI Dukung Turnamen Menembak Pusrehab Kemhan
- Pesan Mensos Saifullah Yusuf: Bansos Tunai tak Boleh Digunakan untuk Judi Online
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH
- Program Disabilitas Tanpa Batas Bikin PNM Berjaya di BBMA 2024
- Mensos Gus Ipul Pantau Kebutuhan Pengungsi Erupsi Lewotobi, Bantuan Terus Bergulir
- Pupuk Indonesia Grup Kirim Bantuan Paket Sembako untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi