Dinyatakan Hilang, Anggota Gafatar Asal NTB Terdeteksi di Samarinda
jpnn.com - MATARAM – Timsus Polda NTB terus mencari anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) asal NTB yang hilang. Bahkan polda telah berupaya mencari hingga ke Kalimantan Barat (Kalbar).
“Dari informasi Polda Kalbar. Tidak ada anggota Gafatar asal NTB,” kata Kasubbag Humas Polda NTB AKBP Tri Budi Pangestuti seperti dilansir Harian Lombok Post (Grup JPNN), Minggu (24/1).
“Semua daerah masih menunggu kabar dari Polda Kalbar,” ungkapnya.
Sementara ini, lanjut Tri, dari 1119 orang anggota Gafatar yang diamankan di Kalbar, sebagian besar berasal dari Pulau Jawa. Sehingga, Polda Kalbar masih memprioritaskan pemulangan anggota Gafatar asal pulau tersebut.
“Kebanyakan anggota yang diamankan itu dari Pulau Jawa,” ujarnya.
Dari keterangan anggota keluarga yang melapor, keberadaan anaknya tersebut berada di wilayah Jawa Timur (Timur). Akan tetapi, setelah ditelusuri sinyal hand phonenya ternyata, anggota Gafatar asal NTB tersebut berada di sekitar Samarinda, Kalimantan Selatan (Kalsel).
“Tim temukan sinyal (handphone) anggota yang hilang di wilayah Samarinda, Kalsel,” katanya.
Saat ini, polisi masih melakukan pengembangan terkait dengan keberadaan anggota Gafatar asal NTB. “Mudah-mudahan saja anggota yang hilang segera ditemukan,” katanya.
MATARAM – Timsus Polda NTB terus mencari anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) asal NTB yang hilang. Bahkan polda telah berupaya
- Spesialis Pencurian Toko Baju Lintas Provinsi Diamankan, Kerugian Rp2 Miliar
- Guru Honorer Supriyani Mengungkap Kisahnya Selama Ditahan di Lapas
- Terjebak dalam Sumur, 4 Orang di Jambi Tewas
- Dukung Asta Cita, Polres Rohil Tebar 7 Ribu Benih Ikan dan Tanam 25 Ribu Bibit Jagung
- Polda Riau Buru Wanita Pemasok Pakaian Bekas di Batam dan Sumatra
- Bertrasformasi Jadi Kota Metropolitan, Semarang Fokus Sediakan Infrastruktur Berkelanjutan