Dio dan Faisal Teken Kontrak, PSMS Resmi Daftarkan 27 Pemain

jpnn.com, MEDAN - PSMS Medan resmi mendaftarkan sebanyak 27 pemain untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2018.
Dua pemain terakhir yang direkrut adalah Donni Dio Hasibuan dan Faisal Harahap.
Keduanya telah menandatangani kontrak, Rabu (21/3).
Dengan bergabungnya dua pemain itu, PSMS sudah melengkapi kuota pemain U-23 menjadi tujuh pemain. Sebelumnya sudah ada Frets Butuan, Fredyan Wahyu, Alwi Slamet, Firza Andika, dan Frengky Kogoya.
Prosesi terakhir peresmian tim dilakukan lewat acara gala dinner bersama pihak sponsorship di Medan Club, Rabu (21/3) malam. Acara itu dirangkai dengan perkenalan jersey home dan away PSMS.
Skuat PSMS musim ini mempertahankan 40 persen dari skuad musim lalu. Selebihnya Pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman mengandalkan para pemain berpengalaman seperti Amarzukih, Muhammad Roby, Antoni Putro Nugroho, Dhika Bhayangkara, Erwin Ramdani dan lain-lainnya.
Sementara empat legiun asing yang didaftarkan adalah Reinaldo Lobo (Brasil), Sadney Urikhob (Namibia), Wilfried Yessoh Kissito (Pantai Gading) dan Dilshod Sharofetdinov (Uzbekistan).
Pembina PSMS, Kodrat Shah mengatakan puji syukur atas berlangsung gala dinner sekaligus perkenalan langsung tim hingga sponsor. Dia berharap nantinya PSMS mampu tampil maksimal di Liga 1 terutama saat melakoni laga perdana di kandang Bali United. "Semoga berhasil dan menang lawan Bali United," katanya.
PSMS Medan resmi mendaftarkan sebanyak 27 pemain untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2018.
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Skenario Persib Bandung Kunci Gelar Liga 1 Lebih Cepat
- Sebelum Mundur dari Kursi Pelatih, Teco Punya Pesan kepada Suporter Bali United
- Evaluasi Bojan Hodak Seusai Persib Mengiris Tipis Bali United, Ini Jadi Sorotan!
- Persib Vs Bali United 2-1: Mengejutkan, Teco Mengundurkan Diri