Dipanggil ke Timnas Lawan Curacao, Dendy Sulistyawan Tak Akan Kecewakan Shin Tae Yong
jpnn.com, JAKARTA - Salah satu pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia untuk laga kontra Curacao pada FIFA Matchday 24 dan 27 September mendatang ialah Dendy Sulistyawan dari Bhayangkara FC.
Dia senang, namanya bisa dipanggil kembali ke timnas.
"Alhamdulillah bersyukur dan sangat senang kembali dipanggil timnas Indonesia," kata Dendy.
Pemain 25 tahun itu bertekad untuk menunjukkan permainan maksimal agar bisa dipercaya oleh Pelatih Indonesia Shin Tae Yong masuk ke dalam tim utama.
Sebab, Dendi sudah lama tak dipanggil ke Skuad Garuda.
"Saya akan berjuang keras dan memberikan kemampuan terbaik demi mendapatkan tempat di tim," tegasnya.
Selain Dendy, nama lama yang kini dipanggil kembali ada sosok seperti M Riyandi, Koko Ari, dan Sayuri.
Melihat nama-nama yang dipanggil, persaingan melawan Curacao dipastikan bakal sulit.
Dendy Sulistyawan yang dipanggil lagi ke Timnas Indonesia untuk menghadapi Curacao bertekad tidak akan mengecewakan Shin Tae Yong.
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Shin Tae Yong Panggil 27 Pemain, Asnawi Dicoret
- Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Melawan Jepang dan Arab Saudi, Duo Langganan Absen
- Kabar Kurang Sedap dari Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Jepang
- Jepang Terancam Pincang saat Jumpa Timnas Indonesia
- Maarten Paes Masuk Buku Sejarah MLS 2024
- Kata Tijjani Reijnders Soal Keputusan Eliano Memilih Timnas Indonesia Dibanding Belanda