Dipanggil Polda Metro Jaya, Hasto: Ini Pasti Ada Orderan!
jpnn.com, JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menganggap ada pihak yang menyuruh dari rencana pemanggilan klarifikasi penyidik Polda Metro Jaya terhadap alumnus Universitas Pertahanan (Unhan) itu.
Dia berkata demikian demi menjawab pertanyaan awak media setelah menghadiri acara Dilema Intelektual di Masa Gelap Demokrasi: Tawaran Jalan Kebudayaan di Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat, Senin (3/6).
"Ya, ini pasti, ini ada orderan," kata Hasto, Senin.
Diketahui, Polda Metro Jaya meminta klarifikasi kepada Hasto pada Selasa (4/6) besok terhadap dugaan kasus tindak pidana penghasutan dan atau menyebarkan informasi elektronik bohong yang menimbulkan kegaduhan.
Hasto menyampaikan pemanggilan pihak kepolisian pada Selasa besok menyangkut dengan pernyataan dalam sebuah wawancara tentang dugaan kecurangan pemilu 2024.
Dia menyebut suruhan dilakukan karena sebelumnya pria kelahiran Yogyakarta itu selalu kritis terhadap hasil pemilu 2024.
"Pasti ada orderan untuk mengundang saya karena bersikap kritis mempersoalkan terkait dengan kecurangan-kecurangan pemilu," kata Hasto.
Dia mengaku heran mengapa pernyataannya dipersoalkan dan menjadi delik yang diusut penyidik kepolisian.
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menganggap ada pihak yang menyuruh dari rencana pemanggilan klarifikasi penyidik Polda Metro Jaya pada Selasa (4/6).
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Megawati Dengar Ada Institusi Negara Tak Netral Pas Pilkada, Sampai Pakai Intimidasi
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat