Dipanggil Timung, Dua Kali Kelas VI SD
Rabu, 06 Oktober 2010 – 02:32 WIB
Ayah Timung juga dikenal sebagai dalang. Bahkan, beberapa dalang muda kala itu sering belajar ke Sigit. Selain dalang, ayah Timung jago melukis. Beberapa lukisannya masih terpampang di rumah Suwarti. Ada tiga lukisan yang diletakkan di ruang tamu.
Semuanya beraliran naturalis. Dua di antaranya lukisan tentang pemandangan. Satu sisanya tentang seorang wanita.
Di pengujung pertemuan, Salam menyatakan bangga jika mantan anak didiknya menjadi Kapolri. Dia merasa berhasil sebagai seorang guru. Sebelum pemberitaan mengenai Timung keluar di media, Salam mengungkapkan, beberapa bulan lalu rumahnya didatangi polisi.
Polisi-polisi tersebut bertanya banyak hal tentang sepak terjang Timung. Selain itu, polisi tersebut mendokumentasikan banyak hal di rumah Salam. "Anda adalah orang ketiga yang tanya soal Timung," ucap Salam kepada Radar Mojokerto (grup JPNN). (fendy/lal/jpnn/c9/kum)
MASA kecil calon Kapolri pilihan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Komjen Pol Timur Pradopo, dihabiskan di sebuah desa di Kabupaten Jombang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak