Dipecat Roma, Garcia Santai Bareng Pacar di Venezia

jpnn.com - ROMA – Setelah dipecat AS Roma, Rudi Garcia tetap bertahan di Italia. Namun, pria asal Prancis tersebut lebih banyak menghabiskan waktunya untuk bersantai. Dia juga tak pernah nongol di stadion.
Pria 51 tahun itu lebih sering menghabiskan waktu berlibur. Garcia memilih berwisata ke kawasan timur laut Italia. Tepatnya di Venezia. Di kota ‘1000 kanal’ tersebut Garcia menghabiskan waktu bersama kekasihnya Francesca Brienza.
Seperti ditulis La Gazzetta dello Sport, Jumat (6/2), Brienza mengunggah beberapa foto kemesraannya dengan Garcia. Reporter AS Roma TV itu berfoto di Basilika Santa Maria della Salute serta pinggiran Grand Kanal Venezia yang terkenal itu.
“Mereka menaiki gondola dan saling berkasih-kasihan seperti layaknya pasangan yang mengunjungi Venezia,” tulis La Gazzeta dello Sport.
Kota yang sudah eksis ribuan tahun lalu memang menyedot turis dalam jumlah yang fantastis. Rata-tata sekitar 50 ribu pengunjung setiap tahun berkunjung ke kota tersebut. (dra/jos/jpnn)
ROMA – Setelah dipecat AS Roma, Rudi Garcia tetap bertahan di Italia. Namun, pria asal Prancis tersebut lebih banyak menghabiskan waktunya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025