Diperiksa KPK, Bupati Biak Numfor Dicecar Soal Pemberian Uang Suap
jpnn.com - JAKARTA - Bupati Biak Numfor, Yesaya Sombuk diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan suap pembangunan tanggul laut di Biak Numfor. Ia dicecar 34 pertanyaan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Intinya tentang proses dari awal sampai akhir. Iya (proses bagaimana uang suap diberikan)," kata Pieter di KPK, Jakarta, Rabu (25/6).
KPK menetapkan dua orang tersangka dalam kasus dugaan suap pembangunan tanggul laut di Biak Numfor. Selain Yesaya, tersangka lainnya adalah Direktur PT Papua Indah Perkasa, Teddi Renyut.
Yesaya ditetapkan sebagai tersangka dalam kapasitasnya sebagai pihak penerima suap. Sedangkan Teddi ditetapkan sebagai tersangka dalam kapasitasnya sebagai pihak pemberi suap.
Uang yang diterima Yesaya dari Teddi sebesar SGD 100 ribu yang terdiri dari enam lembar pecahan SGD 10 ribu dan 40 lembar pecahan SGD 1.000. Uang itu diserahkan melalui dua tahap.
Pieter menjelaskan, Yesaya juga ditanya mengenai perkenalan dengan Teddi. Perkenalan keduanya, kata dia, terjadi sebelum Pilkada Bupati Biak tahun 2013.
Menurut Pieter, perkenalan Yesaya dan Teddi tidak terkait dengan anggaran dari Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT). "Tidak ada hubungan dengan PDT," ujarnya.
Pieter mengatakan, Yesaya tidak mengetahui urusan proyek. "Bapak kan baru tiga bulan menjabat. Tidak tahu urusan PDT," ucapnya.
JAKARTA - Bupati Biak Numfor, Yesaya Sombuk diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan suap pembangunan tanggul laut di Biak Numfor. Ia dicecar 34
- GMNI Tangerang Desak Pemkab Tangerang Segera Bongkar Pagar Bambu di Pantura
- Senator asal NTB Minta Himbara Fleksibel & Permudah Masyarakat dalam Pengajuan Kredit Perbankan
- KPK Sita 3 Unit Bangunan & Tanah Senilai Rp 8,1 Miliar terkait Kasus Dana Hibah Jatim
- Wamentrans Viva Yoga Dorong Dokter Hewan Terlibat di Program Makan Bergizi Gratis
- Tak Hadiri Penetapan KPU, Gubernur-Wagub Kalsel Terpilih Sampaikan Permohonan Maaf
- Dewan Pakar BPIP Apresiasi Komitmen Menlu Sugiono Jalankan Diplomasi Pancasila