Diperiksa KPK, Mirwan Amir Juga Ngaku Tak Kenal Tersangka
Selasa, 11 September 2012 – 10:48 WIB

Diperiksa KPK, Mirwan Amir Juga Ngaku Tak Kenal Tersangka
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami dugaan suap terkait alokasi dana penyesuaian infrastruktur daerah (DPID) dengan tersangka Fahd A Rafiq. Hari ini, giliran mantan pimpinan Badan Anggaran DPR, Mirwan Amir yang diperiksa lembaga antikorupsi itu.
Mirwan yang tiba di gedung KPK, Kuningan, Selasa (11/9) pukul 09.43 WIB tidak banyak komentar. Dia mengatakan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Fahd El Fouz alias Fahd A Rafiq. Namun Mirwan menyatakan tidak mengenal tersangka DPID itu.
"Saya dipanggil untuk Fahd sama seperti pimpinan yang lain. Tapi
Saya tidak kenal Fahd," kata Mirwan Amir.
Baca Juga:
Sebelumnya, penyidik KPK telah memeriksa dua mantan Pimpinan Badan Anggaran (Banggar) DPR, Tamsil Linrung dan Melcias Markus Mekeng. Sama dengan Mirwan, keduanya juga mengaku tidak mengenal Fahd.
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami dugaan suap terkait alokasi dana penyesuaian infrastruktur daerah (DPID) dengan tersangka
BERITA TERKAIT
- Yayasan Jiva Svastha Nusantara Gelar Seminar Edukasi Higienitas Air Minum
- Komnas HAM Temukan Sejumlah Masalah dalam RUU TNI
- Tim 8 Prabowo Yakin Kopdes Merah Putih Bisa Melepaskan Petani dari Praktik Tengkulak
- Bukber Pegawai Kemensos, Gus Ipul Serukan Solidaritas dan Kepedulian ke Sesama
- Berpedoman Pada Prinsip 5T, TASPEN Pastikan Pembayaran THR 2025 Bakal Tepat Waktu
- Mudik Gratis Semarang-Kalimantan, Kuota 675 Penumpang, Amankan Tiketnya!