Diperiksa Soal Pertemuan di Rumah Aguan, Anggota DPRD Ini Ngaku Tidak Ikut

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Badan Legislasi Daerah DPRD DKI Jakarta Bestari Barus mengaku dicecar penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) seputar pembahasan rancangan peraturan daerah reklamasi pantai utara Jakarta.
"Seputar semangat pembahasan raperda," tegas Barus usai diperiksa untuk tersangka suap raperda reklamasi Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta M Sanusi, Senin (25/4).
Namun, saat dikonfirmasi soal pertemuan di rumah bos Agung Sedayu Group Sugianto Kusuma alias Aguan, Ketua Fraksi Partai Nasdem di DPRD Jakarta itu mengaku tidak tahu. "Saya tidak ikut. Saya tidak tahu," katanya.
Wakil Ketua KPK Saut Situmorang mengatakan, penyidik masih mendalami pertemuan di rumah Aguan.
"Apa isi pertemuan itu masih didalami oleh penyelidik, tapi dipercaya pertemuan tersebut merupakan rangkaian pertemuan proses dan penyertaan masing-masing pihak terkait konstruksi kasus," kata Saut dalam pesan singkatnya saat dikonfirmasi, Senin (25/4). (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waka MPR: Perlu Political Will Para Pemangku Kepentingan untuk Wujudkan Kesetaraan
- Setara Institute Dorong Pembangunan Inklusif di Daerah, Rilis Alat Kebijakan untuk Susun RPJMD
- Hardjuno Wiwoho: Tiga Syarat agar Danantara Bisa Dipercaya, Salah Satunya Hukuman Mati untuk Koruptor
- Tanggul Sungai Tuntang Jebol, 665 KK Mengungsi & Jalan Penghubung Antardesa Terputus
- Dukung Musisi Tanah Air, Kemenekraf Dorong Ekosistem Musik Berkelanjutan
- BMKG Imbau Warga Jawa Tengah Tetap Tenang Seusai Diguncang Gempa 2 Kali