Dipermalukan Basel, Gerrard Sebut Liverpool Terlalu Lembut
jpnn.com - BASEL - Liverpool menuai malu besar ketika berlaga di partai kedua fase grup Liga Champions 2014/2015. Tim berjuluk The Reds itu dipaksa mengakui ketangguhan FC Basel dengan skor 0-1 (0-0) di St Jakob Park, Kamis (2/10) dini hari WIB.
Petaka bagi Liverpool terjadi ketika Marco Streller mencetak gol semata wayang untuk Basel saat babak kedua baru berlangsung tujuh menit. Kekalahan itu membuat sang kapten Steven Gerrard meradang.
"Saya pikir kami terlalu lembut sepanjang pertandingan. Saya merasa meraka memang menginginkan hal itu. Ini adalah hal yang sangat mengecewakan,” terang Gerrar
d sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Kamis (2/10).
Kekalahan itu menandai comeback Liverpool di laga tandang Liga Champions dengan catatan buruk. Sebagaimana diketahui, ini merupakan laga tandang pertama Liverpool di Liga Champions dalam lima musim terakhir.
“Kebobolan gol dari set piece adalah hal yang tidak terlalu bagus. Jadi, kami harus memperbaikinya. Anda tak akan bisa memenangkan laga jika terus kebobolan dari set piece,” tegas Gerrard. (jos/jpnn)
BASEL - Liverpool menuai malu besar ketika berlaga di partai kedua fase grup Liga Champions 2014/2015. Tim berjuluk The Reds itu dipaksa mengakui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Laga Penyambung Nyawa Garuda
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Kumamoto Masters 2024: Rengkuh Satu Gelar, Ganda Putra Indonesia Perlahan Bangkit
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025