Dipimpin Irjen Iqbal, Kepercayaan Masyarakat Riau kepada Polri Semakin Meningkat

Hariyanto secara khusus memberikan apresiasi kepada Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, atas kepemimpinannya yang gemilang.
"Beliau dikenal sangat dekat dengan masyarakat dan selalu mengedepankan pendekatan humanis dalam menjalankan tugasnya," kata Hariyanto.
Di bawah kepemimpinan Irjen Iqbal, Kamtibmas di Riau semakin stabil, angka kriminalitas menurun, dan kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin meningkat.
"Terima kasih Pak Iqbal atas dedikasinya yang luar biasa untuk Riau," ucap Hariyanto.
Hariyanto menegaskan kembali komitmennya untuk mendukung penuh program kerja Polri.
"Pemerintah Provinsi Riau akan selalu bersinergi dengan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Riau," tegasnya.
Ia juga mengajak seluruh Forkopimda dan segenap elemen masyarakat untuk bahu membahu mendukung Polri.
"Mari kita jadikan Hari Bhayangkara ini sebagai momentum untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antara Polri dan seluruh elemen masyarakat dalam membangun Riau yang aman, damai, dan sejahtera," ucap Hariyanto. (mcr36/jpnn)
Penjabat Gubernur Riau SF Hariyanto menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polri atas peran besarnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Kapolri Mutasi 10 Kapolda, Lemkapi Nilai Langkah Tepat Tingkatkan Kinerja dan Pelayanan
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Ada SK yang Disiapkan untuk Honorer Lulus PPPK 2024, Menyala!
- Gandeng Polri, PalmCo Optimalkan Lahan Replanting Sawit untuk Tanam Jagung
- Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau, Berikut Profil Lengkapnya
- Pamen-Pati Polda Jabar Dimutasi dan Rotasi, Berikut Daftarnya
- Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Jadi Anomali, Hinca Pertanyakan Sistem Rekrutmen Polri