Dipindahkan PDIP ke Komisi VII, Herman Herry Merespons Begini
jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDIP Herman Herry menerima keputusan fraksi partai berlambang Banteng yang merotasi dirinya dari Ketua Komisi III menjadi anggota Komisi VII.
Pria kelahiran Nusa Tenggara Timur itu mengaku loyal dan taat terhadap keputusan PDIP, serta akan melaksanakan tugas baru dengan sepenuh hati.
"Saya taat dan loyal pada keputusan tersebut, yang pasti tugas konstitusional sebagai wakil rakyat dari NTT akan terus saya emban untuk bisa mengabdi pada tanah NTT tercinta," tulis dia melalui Instagram akun @hermanherryntt, Kamis (18/11).
Herman Herry mengatakan pengabdian sepenuh hati menjadi komitmen yang dirinya pegang teguh sejak menjadi petugas PDIP.
"Sebagai petugas partai, prinsip saya cuma satu, yakni memenangkan pertempuran di medan perang manapun saya ditempatkan oleh Ibu Ketua Umum Megawati Sukarnoputri dan pimpinan partai yang saya cintai ini," ungkapnya.
Fraksi PDI Perjuangan di Dewan Perwakilan Rakyat melakukan rotasi alat kelengkapan dewan.
Fraksi PDIP menggeser Herman Hery yang menjabat ketua Komisi III DPR, menjadi anggota Komisi VII DPR.
Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPR Utut Adianto membenarkan adanya pemindahan Herman Hery tersebut.
Politikus PDIP Herman Herry menerima keputusan fraksi partai berlambang Banteng yang merotasi dirinya dari Ketua Komisi III menjadi anggota Komisi VII.
- Kesejahteraan Umum Tercapai Melalui Pola Hidup Sehat, Hasto: Bukan ke AS Beli Roti Rp 400 ribu
- Prabowo Janji Tak Intervensi Pilkada, Ronny: Kader PDIP Jangan Ragu Sikat Aparat Nakal
- Targetkan Kemenangan, Sekjen PDIP Ingatkan Megawati Dinggembleng di Yogyakarta
- Hadir Konsolidasi PDIP di Yogya, Hasto: Pilkada Momentum Mengubah Peta Politik
- Prabowo Biayai Retret Pakai Duit Pribadi, Yulius PDIP: Mengacaukan Tata Kelola Negara
- Konsolidasikan Kader di Surabaya, Sekjen PDIP Sebut Risma-Hans Bawa Misi Perubahan