Diplomasi Musik Jadi Jurus Dubes Tantowi Yahya 'Taklukkan' Pasifik
jpnn.com, JAKARTA - Duta Besar RI untuk Selandia Baru Tantowi Yahya dikenal memiliki suara yang memikat. Ambasador berlatar belakang penyanyi country itu pun menggunakan kebolehannya dalam bernyanyi untuk berdiplomasi.
Belum lama ini Tantowi menjadi tamu pada penutupan kegiatan pemerintah dan parlemen Selandia Baru sepanjang 2019 di Wellington. Dia menyanyikan lagu country bersama Menteri Pertahanan Selandia Baru Ron Mark dalam acara bertitel Harmony in The House itu.
“Kami hanya latihan beberapa jam sebelum acara, ternyata menghasilkan pertunjukan yang mengagetkan seluruh hadirin,” ujar Tantowi dalam komunikasi pesan dengan jpnn.com, Selasa (24/12).
Tantowi menjelaskan, penutupan kegiatan pemerintah dan parlemen Selandia Baru itu merupakan acara yang ditunggu banyak kalangan. Acara itu tak hanya dihadiri anggota parlemen, tetapi juga para menteri pemerintahan Selandia Baru dan korps diplomatik asing di Wellington.
Menurut Tantowi, penampilannya bersama Ron Mark merupakan bagian dari caranya berdiplomasi. Sebagai Dubes RI untuk Selandia Baru, Samoa dan Tonga, mantan wakil ketua Komisi Luar Negeri DPR itu paham betul karakter negara-negara dan masyarakat Pasifik.
Budaya terutama musik, kata Tantowi, menjadi jurusnya mendekati negara-negara Pasifik. “Diplomasi melalui budaya itu merupakan diplomasi efektif untuk membangun rasa saling pengertian antara kita dengan Selandia Baru dan negara-negara Pasifik,” tuturnya.
Dubes RI untuk Selandia Baru Tantowi Yahya memakai kemampuannya bernyanyi untuk berdiplomasi dengan negara-negara kawasan Pasifik.
- Pelacakan Elang, Kunci Kelanjutan Perundingan Pembebasan Pilot Selandia Baru
- Selandia Baru Bantu Indonesia Mempercepat Peningkatan Kapasitas Panas Bumi
- Kecelakaan di Lombok Tengah, Turis Asal Selandia Baru Tewas
- Detik-Detik KKB Tembak Mati Pilot, Jasad Dibawa ke Helikopter Lalu Dibakar, Sadis
- Putu Rudana Sebut Forum Indonesia-Pasifik Bahas Berbagai Isu Strategis
- Selandia Baru Sukses Mempercepat Penurunan Prevalensi Merokok, Negara Lain Bisa Menirunya