Dipo Alam: Lebih Terhormat Jika PKS Mundur
Rabu, 04 April 2012 – 11:31 WIB

Dipo Alam: Lebih Terhormat Jika PKS Mundur
PhnomPenh--Sikap mbalelo Partai Keadilan Sejahtera (PKS) terhadap kesepakatan Sekretariat Kabinet (Setgab) koalisi, membuat jengah orang-orang terdekat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Sekretaris Kabinet (Seskab) Dipo Alam menyatakan, lebih terhormat jika PKS mengundurkan diri dari koalisi daripada dikeluarkan. "Mesti begitu kan? Nah kalau semuanya ketok palu, ya Pak ini sudah ngga bisa diterima, ya akan dilakukan tindakan," kata Dipo.
"Jadi kalau ada banyak pertanyaan ya, dan bahkan mereka juga berkeinginan, ada baiknya mereka tidak di koalisi.Sebenarnya kalau baik mereka mengundurkan diri, lebih terhormat daripada dikeluarkan," kata Dipo kepada wartawan di Phnom Penh sebagaimana dilansir dari situs resmi Setkab, Selasa (3/4).
Seskab menegaskan, bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak pernah takut mengeluarkan PKS dari koalisi. Namun Presiden tentunya selalu prosedural. Pendapat dari anggota partai koalisi lainnya juga akan dipertimbangkan.
Baca Juga:
PhnomPenh--Sikap mbalelo Partai Keadilan Sejahtera (PKS) terhadap kesepakatan Sekretariat Kabinet (Setgab) koalisi, membuat jengah orang-orang terdekat
BERITA TERKAIT
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional