Diprediksi Bakal Sengit, Siapa Bakal Serang Duluan?
Laporan Apridio Ananta-Hendra Eka dari Hanoi

jpnn.com - HANOI – Hari ini (12/9), Garuda Muda akan menjalani laga perdana di ajang Piala AFF U-19 2016.
Skuat besutan Eduard Tjong itu bakal melaluinya dengan tidak mudah.
Sebab, lawan pertama timnas U-19 adalah salah satu unggulan di grup B selain Thailand dan Australia, yakni Myanmar.
Laga di Vietnam Youth Training Football Centre itu memang diprediksi bakal sengit.
Selain karena pertandingan pertama yang notabene selalu ketat, dua tim memiliki karakter bermain yang hampir sama. Yakni, cepat dalam menggalang serangan.
’’Saya yakin, besok (hari ini, Red) kedua tim mencoba lebih banyak mengambil inisiatif serangan lebih dulu. Selain fokus dengan itu (strategi penyerangan, Red), kami mencari formula untuk membendung serangan lawan,’’ kata Edu –sapaan akrab Eduard Tjong– kepada Jawa Pos dalam sesi latihan timnas U-19 di lapangan ABC Phuong Dong, Hanoi, kemarin (11/9).
Pernyataan mantan pelatih PS TNI tersebut memang beralasan.
Sebab, dalam pengamatannya, Myanmar selalu setia dengan skema menyerang 4-3-3. Di sisi lain, Edu memainkan formasi 4-2-3-1.
HANOI – Hari ini (12/9), Garuda Muda akan menjalani laga perdana di ajang Piala AFF U-19 2016. Skuat besutan Eduard Tjong itu bakal melaluinya
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia