Diproduseri Arwin P Manurung, SRF Siap Rilis Album Terbaru Tahun Ini
![Diproduseri Arwin P Manurung, SRF Siap Rilis Album Terbaru Tahun Ini](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2021/08/14/arwin-p-manurung-foto-dok-pribadi-88.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Grup musik asal Pematangsiantar, Siantar Rap Foundation (SRF) akan merilis album terbaru yang diproduseri oleh Arwin P Manurung. Album studio berjudul Raptradisi itu berisi 10 lagu.
Menurut Awenz-panggilan akrab Arwin P Manurung- komposisi lagu dalam album itu masih mempertahankan karakter dari SRF yang sebelumnya.
Dia mengatakan seluruh materi album tersebut sudah rampung, termasuk musik videonya.
“Hanya tinggal proses editingnya saja, harapan kami tahun ini akan dirilis,” ujar Awenz dalam siaran persnya, Sabtu (14/8).
Awenz menambahkan, SRF memiliki 5 album studio dan 1 mini album, yaitu Batak Swag Ethnic (2014), Tobanese (2015), Sada Dua Tolu (2016), Buah Roh (2016) dan Indonesia Bisa E.P (2020).
“Dalam album ini, SRF juga akan berkolaborasi dengan beberapa penyanyi dan rapper nasional,” katanya.
Secara musik, lanjut Awenz, album itu mengusung musik rap yang dipadukan musik tradisional Batak Toba.
Begitu juga dengan penulisan lirik, tetap menggunakan bahasa Batak Toba seperti album-album sebelumnya.
Grup musik SRF akan merilis album terbaru yang diproduseri oleh Arwin P Manurung.
- Roemah Koffie Bidik Mitra Bisnis Internasional di Athena
- Sihar Sitorus Pimpin Pelantikan BPN Parsibona Indonesia Raya 2024-2029
- Efek Aquabike Championship 2024 Penumpang Ferry di Danau Toba Melonjak 12,7%
- PSMTI dan Komunitas Batak Pekanbaru Nyatakan Dukungan untuk Agung-Markarius
- Ini Jadwal Tayang Film Tulang Belulang Tulang di Bioskop
- Film Tulang Belulang Tulang Suguhkan Semangat Kekeluargaan Batak