Diproduseri Sandy Pas Band dan Posan Tobing, Ilma Rilis Lagu Bandel
jpnn.com, JAKARTA - Dua musikus kenamaan, Sandy Pas Band dan Posan Tobing memproduseri penyanyi muda berbakat bernama Ilmazyain alias Ilma.
Sandy Pas Band mengatakan bahwa proyek ini bermula saat dirinya bertemu dengan Ilma.
Menurutnya, Ilma yang masih muda merupakan penyanyi dengan karakter suara yang kuat.
"Saya ngobrol sama Ilma, dia bisa nyanyi pengin bikin single. Dia punya karakter dan mau belajar," kata Sandy Pas Band di studio Cobaz Interview, Jakarta, Jumat (11/12).
Berangkat dari obrolan tersebut, drummer Pas Band itu kemudian menyiapkan lagu untuk dibawakan oleh Ilma.
Sandy Pas Band merasa Ilma cocok menyanyikan lagu era 90an berjudul Bandel dari U'Camp ciptaan Iram.
"Saya langsung kepikiran lagu tematik, akhirnya jatuh kepada Bandel. Makanya saja ajak Posan juga buat produser, soalnya dia sukses jadi produser," imbuh Sandy Pas Band.
Posan Tobing mengaku cukup tertantang mengaransemen lagu Bandel untuk dinyanyikan ulang oleh Ilma.
Dua musikus kenamaan, Sandy Pas Band dan Posan Tobing memproduseri penyanyi muda berbakat bernama Ilmazyain alias Ilma.
- Jack Marpaung Meninggal Dunia, Posan Tobing Merasa Sangat Kehilangan
- Musisi Legendaris Batak Jack Marpaung Meninggal Dunia
- Posan Tobing Hingga Novita Dewi Meriahkan Konser Anak Ni Raja
- Gandeng Posan Tobing, Jimmy Nazwar Rao Persembahkan Lagu Hebat
- Posan Tobing Munculkan Bibit Baru Melalui Ajang Batak Bernyanyi
- Debut dengan Feels Like Forever, Musikus Rajakin Dipuji Komposer Papan Atas