Dirjen Hubla Keluhkan Kondisi Parkir Pelabuhan Ini
jpnn.com - jpnn.com - Direktur Jendral Perhubungan Laut (Hubla), Antonius Tonny Budiono mengeluhkan buruknya kondisi Pelabuhan Telagapunggur, Nongsa, Batam, Kepulauan Riau. Pasalnya, parkir tidak beraturan, sehingga menyebabkan calon penumpang kesulitan mencari lahan untuk parkir.
"Iya sangat crowded sekali, saya jadi ragu mau masuk tadinya," kata Antonius, saat mengunjungi Pelabuhan Internasional Sekupang, seperti diberitakan Batam Pos(Jawa Pos Group) hari ini.
Dia meminta kepada instansi yang membawahi Pelabuhan Telagapunggur serius dalam membenahinya. Sebagai salah satu pintu keluar masuknya masyarakat di Kepri dan wisatawan, kondisinya sangat jauh dari harapan.
"Gimana wisatawan mau masuk ke Batam, kalau pelabuhannya saja seperti itu," ujar dia.
Lokasi Batam yang berbatasan langsung dengan negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia harusnya bisa menjadikan alasan Batam untuk memiliki sarana dan prasarana yang teratur dan tertata.
Dia menyebutkan terakhir kali mengunjungi Pelabuhan Telagapunggur dua tahun lalu, dan kondisinya tidak ada perubahan sama sekali hingga sekarang.
Dalam kunjungan tersebut dia berharap pelabuhan domestik Telagapunggur maupun Sekupang bisa menerapkan sistem yang sama dengan Pelabuhan Internasional Sekupang.
"Bersih dan teratur, sehingga memudahkan orang yang ingin berangkat maupun keluar," sebutnya.
Direktur Jendral Perhubungan Laut (Hubla), Antonius Tonny Budiono mengeluhkan buruknya kondisi Pelabuhan Telagapunggur, Nongsa, Batam, Kepulauan
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Polda Riau Buru Wanita Pemasok Pakaian Bekas di Batam dan Sumatra
- Gudang Barang Bekas Ilegal di Batam Digerebek, Polisi Buru Pemasok
- Kecewa, Anggota Komisi VI DPR Minta M Rudi Mundur dari Jabatan Kepala BP Batam, Ini Penyebabnya
- 85 Persen Masyarakat Tanjung Uncang Batam Solid Dukung Ansar Ahmad
- Masyarakat Batu Ampar Batam Targetkan 80 Persen Suara untuk Kemenangan Ansar-Nyanyang