Dirjen Hubla Pastikan Kapal Perintis Siap Layani Angkutan Lebaran
jpnn.com, JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Laut memastikan penyelenggaraan angkutan laut Lebaran 2019 (1440 H) di wilayah Jawa Timur akan didukung juga oleh armada kapal perintis di samping kapal-kapal penumpang lainnya.
Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut, Capt. Wisnu Handoko menuturkan hal itu untuk mengantisipasi prediksi kenaikan jumlah penumpang dalam masa arus mudik dan arus balik seperti tahun-tahun sebelumnya, dari pelabuhan - pelabuhan di wilayah Jawa Timur yaitu Pelabuhan Kalianget, Situbondo, Banyuwangi, Kangean, Sapeken, Sapudi dan Pulau Raas.
"Selain kapal-kapal penumpang yang memang sudah disiapkan untuk melayani penumpang dalam masa angkutan laut Lebaran 2019, Pemerintah juga menyiapkan empat unit kapal Perintis yang saat ini sudah beroperasi di wilayah Jawa Timur, yaitu pada trayek R.16, R.17, R.18 dan R.19," jelas Capt. Wisnu.
Dari empat trayek tersebut telah dilakukan peremajaan armada sejak tahun lalu yaitu kapal KM. Sabuk Nusantara (Sanus) 92, Sanus 99 dan Sanus 115.
Capt Wisnu menambahkan penyelenggaraan angkutan laut perintis dan tol laut lebih baik lagi di tahun ini menjadi komitmen pemerintah yang juga harus didukung oleh kerja sama dan kreativitas Pemerintah Daerah.
"Kerja sama dan kreativitas Pemerintah Daerah (Pemda) mutlak diperlukan dalam mendukung optimalisasi pemanfaatan kapal perintis dan kapal tol laut mempunyai daya tepat guna untuk melayani masyarakat yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat itu sendiri," urai Capt. Wisnu.
Menurut Capt. Wisnu penyelenggaraan angkutan laut perintis dan tol laut harus dilakukan terpadu, sinergitas dan kolaborasi antar pusat dan daerah juga harus jalan agar hasilnya bisa maksimal dan masyarakat dapat merasakan manfaat keberadaan angkutan laut perintis dan tol laut.(chi/jpnn)
Penyelenggaraan angkutan laut perintis dan tol laut harus dilakukan terpadu, sinergitas dan kolaborasi antar pusat dan daerah juga harus jalan agar hasilnya bisa maksimal.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Pengawasan di Perairan Kepri & Sekitarnya Lewat Operasi Trident
- Berperan Aktif Dalam Penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2024, ASDP Dapat Penghargaan dari Kemenhub
- Kemenhub Gelar Temu Teknis Auditor ISPS Code
- Turut Sukseskan Angkutan Lebaran, DLU Terima Penghargaan dari Kemenhub
- Mantap! Pelita Air Capai Tingkat Ketepatan Waktu hingga 95 Persen saat Arus Balik Lebaran
- Jasa Raharja Turut Hadiri Pembukaan Posko Angkutan Lebaran 2024, Ada Pesan untuk Pemudik