Dirjen PKH Resmikan Ranch Sapi Potong di Sumbar

jpnn.com - jpnn.com - Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Dirjen PKH) Kementerian Pertanian (Kementan) I Ketut Diarmita bersama dengan Gubernur Sumatera Barat meresmikan ranch peternakan sapi Bali yang dibangun terintegrasi dengan UPT Pembibitan Sapi di Air Runding.
Sumatera Barat akhirnya memiliki dua ranch pembibitan sapi, yakni di Padang Mangatas Kabupaten 50 Kota dan di Air Runding di Pasaman Barat.
Hal tersebut disampaikan Dirjen PKH saat menghadiri acara peresmian Farm Peternakan di Air Runding Kabupaten Pasaman Barat Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu (4/3).
Dalam acara yang dihadiri oleh Gubernur Provinsi Sumatera Barat Irwan Prayitno, Bupati Pasaman Barat beserta jajarannya, tokoh masyarakat dan peternak, Ketut mengatakan bahwa program pengembangan sapi di Sumatera Barat sudah sangat sejalan dengan pembangunan peternakan nasional sesuai yang tertuang dalam Nawacita Presiden Joko Widodo.
Dia menambahkan, salah satu kegiatan penting pembangunan peternakan dan kesehatan hewan pada 2017 adalah upaya khusus sapi indukan wajib bunting (Upsus Siwab) yang berorientasi pada peningkatan populasi untuk mencapai swasembada protein hewani asal ternak.
Peningkatan populasi ini juga dimaksudkan untuk mengurangi ketergantungan dari impor dan sekaligus mendukung Indonesia menjadi lumbung pangan dunia.
“Untuk menyukseskannya, maka kita perlu mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya lokal dan peran aktif dari semua pihak, termasuk masyarakat,” kata Ketut.
Diarmita menjelaskan, di tengah-tengah keterbatasan anggaran pemerintah, maka pelaksanaan kegiatan Upsus Siwab dilakukan dengan menggunakan pendekatan yang lebih banyak melibatkan peran aktif masyarakat.
Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Dirjen PKH) Kementerian Pertanian (Kementan) I Ketut Diarmita bersama dengan Gubernur Sumatera
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi
- Cerita Presiden Prabowo Punya Tim Pertanian Hebat, Apresiasi Kinerja Kementan
- Hari Kedua Lebaran, Mentan Tancap Gas Turun Lapangan Sidak 4 Gudang Bulog di Sulsel