Dirut Persija Didorong Jadi Ketum Tenis
jpnn.com, JAKARTA - Keberhasilan Gede Widiade, Direktur Utama Persija Jakarta, membawa klub asal ibu kota itu ke posisi empat besar Liga 1 2017 mendapat banyak pujian dan perhatian.
Karena kesuksesannya, Gede dilirik untuk bisa bersaing dalam perebutan kursi Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Tenis Lapangan Seluruh Indonesia (PP PELTI).
PP Pelti sendiri dijadwalkan menggelar Musyawarah Nasional di Banjarmasin pada 24-26 November mendatang. Dalam Munas tersebut Pelti juga akan melakukan pemilihan ketua umum yang baru.
Wibowo Suseno Wirjawan atau Maman, telah habis masa abdinya pada 2012-2017.
Sejatinya, PP Pelti telah membuka pendaftaran calon ketua umum sejak 2 November lalu. Sejauh ini, sudah ada tiga nama yang masuk dalam bursa. Mereka adalah Rildo Anwar, Anton Lukmanto, dan Umbu Ruspati.
"Hanya dalam perjalanan ada dua yang mundir dan satu nama baru yaitu Gede Widiade. Dia cukup memenuhi adminsitrasi, pendukung, dan pengalaman di organisasi olahraga. Maka dalam Munas nanti hanya ada dua calon yaitu Gede dan Rildo," kata Wibowo, Senin.
Saat dikonfirmasi, Gede Widiademembenarkan pencalonan dirinya. Dia menyebut ada 13 pengurus daerah yang telah bersedia mendukungnya. Di antaranya Aceh, Riau, Papua, Kalimantan Timur, Banten.
"Iya benar, saya dicalonkan. Kebetulan saya dan keluarga juga suka tenis, jadi saya tertarik setelah diminta membangun dan membenahi Pelti," tandas Gede. (dkk/jpnn)
Keberhasilan Gede Widiade, Direktur Utama Persija Jakarta membawa klub asal ibu kota itu ke posisi empat besar Liga 1 2017 mendapat banyak pujian dan perhatian.
- Persebaya Vs Persija Jakarta: Ada VAR di Babak Pertama, Penalti, Gol!
- Live Streaming Persebaya Vs Persija, Simak Kata Bruno Moreira
- Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
- Ditantang Ketum Jakmania, Ridwan Kamil Pamer Pakai Jersi Persija
- Liga 1: Persebaya Butuh Pemain ke-12 Menghadapi Persija
- Ridwan Kamil Sebut Sudah Bertemu Ketua Jakmania, tetapi Tak Diekspos Media