Dirut Pertamina Nicke Pastikan Suplai Avtur dalam Kondisi Baik
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati melakukan kunjungan kerja ke Aviation Fuel Terminal (AFT) Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (5/4).
Kunjungan tersebut guna memastikan kesiapan dan ketersediaan pasokan bahan bakar Avtur, demi memenuhi kebutuhan selama masa arus mudik dan balik Idulfitri 2024.
Selain itu, memastikan kualitas produk bahan bakar pesawat udara ini dalam kondisi baik.
Nicke Widyawati mengapresiasi Perwira Pertamina AFT Halim Perdanakusuma, atas komitmennya dalam menjaga kualitas produk.
“Tim Aviasi telah membuktikan bahwa mereka kuat dalam quality controlnya,” ujar Nicke.
Tak hanya menjaga kualitas produk, lanjutnya, Pertamina senantiasa menjaga keamanan aktivitas bisnis operasinya.
Kunjungan itu dilakukan dalam rangkaian kunjungan manajemen Pertamina ke wilayah Jawa bagian Barat.
Sejak Jumat (5/4) pagi, Dirut dan manajemen Pertamina memantau kesiapan sarfas mulai dari SPBU di Bandung, Fuel Terminal Padalarang, hingga kantor Pertamina Call Center 135 yang bersiaga penuh menghadapi kebutuhan masyarakat atas informasi produk, layanan, dan kebutuhan di masa Satgas RAFI Pertamina 2024.
Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati memastikan kualitas produk bahan bakar pesawat udara ini dalam kondisi baik.
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Sigap Atasi Kebocoran Pipa BBM di Cakung-Cilincing
- Pertamina Temukan Sumur MNK, Peneliti: Bagus, Ini Upaya untuk Tingkatkan Produksi
- Gandeng LAPI ITB, Pertamina Patra Niaga Gerak Cepat Investigasi Kualitas Pertamax
- Mendag Budi Santoso Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Menyegel SPBU Nakal di Sleman
- Pertamina Eco RunFest 2024 Beri Dampak Positif, Mulai Lingkungan hingga Ekonomi
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living