Dirut Transjakarta Lontarkan Ancaman Keras untuk Karyawan
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono mengaku tidak akan segan-segan menjatuhkan sanksi kepada petugas Transjakarta yang menurunkan penumpang di tengah jalan.
Budi mengaku menerima laporan ada penumpang yang diminta turun saat berlangsungnya aksi demonstrasi yang dilakukan karyawan Transjakarta, Senin (12/6).
"Ada juga laporan dari pelanggan diperintahkan buat turun. Nah, ini yang kami lagi lacak semua," kata Budi di Balai Kota, Jakarta, Selasa (13/6).
Menurut Budi, sanksi yang diberikan kepada karyawan Transjakarta bisa beragam. Salah satunya adalah kontrak tidak diperpanjang. "Bisa juga pemecatan," ucap Budi.
Namun, Budi juga mendapatkan laporan bahwa penumpang diarahkan untuk turun karena armada tidak bisa maju.
Sebab, banyak bus yang berhenti beroperasi.
"Kalau itu kan berarti ada satu (hal) yang lain," ucap Budi. (gil/jpnn)
Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono mengaku tidak akan segan-segan menjatuhkan sanksi kepada petugas Transjakarta yang menurunkan penumpang
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- PKB Jakarta: Pembatalan Penutupan Koridor 1 TransJakarta Langkah Bijak
- Kabar Gembira, Pemprov DKI Batal Hapus Koridor 1 Transjakarta Rute Blok M-Kota
- 20 Unit Bus Listrik CKD Pertama dari VKTR & Karoseri Laksana Resmi Beroperasi, Layani Rute Ini
- Malam Tahun Baru, Sejumlah Rute Transjakarta Diubah, Cek di Sini!
- Pria Bersenjata Pengadang Kendaraan di Jakarta Barat Sempat Serang Polisi
- Jika Koridor 1 Transjakarta Dihapus, Harga Tiket MRT Jakarta Bakal Disesuaikan