Dirut Waskita jadi Tersangka, Erick Thohir Berkomentar Begini

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mendukung langkah Kejaksaan Agung (Kejagung), dalam menetapkan Direktur Utama PT Waskita Karya, Destiawan Soewardjono sebagai tersangka.
Seperti diketahui, Destiawan Soewardjono ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam penyimpangan penggunaan fasilitas pembiayaan dari beberapa bank.
"Kementerian BUMN menghormati proses hukum yang berlaku," ujar Erick, Sabtu (29/4).
Menurut ketum PSSI ini kasus tersebut bisa menjadi contoh bagi seluruh pegawai BUMN agar tidak melakukan korupsi.
"Peristiwa ini sudah sepatutnya juga menjadi peringatan kepada BUMN lain untuk benar-benar bekerja secara profesional dan transparan sesuai dengan peta jalan yang telah ditetapkan," seru Erick.(chi/jpnn)
Dirut Waskita ditetapkan tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam penyimpangan penggunaan fasilitas pembiayaan dari beberapa bank.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Hakim Tersangka Suap Sembunyikan Rp 5,5 Miliar di Kolong Kasur, MA Kena Sentil
- Dukung Peningkatan Kualitas Sarana Pendidikan, Waskita Karya Garap Gedung SD Hingga Universitas
- Sahroni Minta Polisi Tangkap Pihak yang Ingin Menghancurkan Citra Kejagung
- Waskita Karya Update Perkembangan Proyek LRT Jakarta Fase 1B
- ART Sebut Kejagung Hadapi 2 Lawan saat Menangani Perkara, Satunya Buzzer
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar