Dirwan Mahmud Dicokok Karena Bawa Narkoba
Selasa, 04 Januari 2011 – 16:36 WIB
JAKARTA - Belum tuntas perkara dugaan suap terhadap hakim MK, mantan calon bupati Bengkulu Selatan, Dirwan Mahmud, sudah tersandung masalah baru. Dirwan harus berurusan dengan kepolisian lantaran kedapatan menyimpan narkoba. "Saya tidak tahu jenis narkobanya, kejadianya saat itu Pak Dirwan dari Bengkulu mau menuju Jakarta akan menghadiri konferensi pers yang dijadwalkan pada hari Senin (3/1) kemarin," terang Muspani.
Informasi soal keterlibatan Dirwan dalam kasus narkoba itu dibenarkan kuasa hukumnya, Muspani Saat dikonfirmasi JPNN.com melaui ponselnya, Selasa (4/1), pukul 15.30 WIB. "Iya, beliau (Dirwan, red) saat ini diamankan di Polres kalianda, Lampung Selatan," katanya.
Muspani menambahkan, dirinya juga baru mendapat informasi soal itu dari keluarga Dirwan Mahmud, sekitar pukul 14.30 WIB hari ini. Dirwan diamankan petugas kepolisian pelabuhan Bakauheni pada Minggu (2/1) 03.20 WIB karena menyimpan 1 butir narkoba.
Baca Juga:
JAKARTA - Belum tuntas perkara dugaan suap terhadap hakim MK, mantan calon bupati Bengkulu Selatan, Dirwan Mahmud, sudah tersandung masalah baru.
BERITA TERKAIT
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground
- Pelaku Curanmor yang Menembak Satpam dan Polisi Akhirnya Didor, Tewas