Disdik Batam Buka Sistem Zonasi Hari Ini
jpnn.com, BATAM - Dinas Pendidikan (Disdik) Batam hari ini akan membuka pendaftaran untuk zonasi setelah menyelesaikan seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) sekolah rujukan.
Ketua PPDB Batam, Hernowo mengatakan pendaftaran dibuka online dengan mengunduh aplikasi PPDB Batam di telepon pintar mereka. Untuk masuk SMP, orangtua cukup mendaftar dengan memasukkan nomor ujian nasional dan mengunduh bukti pendaftaran serta surat pernyataan telah mendaftar.
''Bagi yang tidak bisa online datang ke sekolah nanti operator yang daftarkan," kata dia, Senin (2/7).
Berbeda dengan rujukan, pendaftar di zonasi bisa memilih dua sekolah sesuai dengan zonasi mereka. Misalnya pendaftar tinggal di Tiban BTN bearti zonasinya SMPN 25 dan SMPN 56 Batam.
"Langsung isi dua sekolah pilihan. Nanti panitia di masing-masing sekolah akan menentukan siswa yang akan diterima di pilihan satu atau dua," jelasnya.
Dia menambahkan penentuan tetap melihat nilai anak. Nanti panitia akan merangking pendaftar berdasarkan nilai yang mereka lampirkan. Sedangkan untul SD melihat umur.
"Minimal enam tahun enam bulan pas Juli ini. Nanti pendaftar akan diurut juga," sebutnya.
Orangtua yang telah mendaftar online akan menerima pemberitahuan dari operator sekolah pilihan. Mengenai penyerahan berkas akan dilakukan saat anak sudah terdaftar di sekolah atau lolos seleksi pendaftaran.
Dinas Pendidikan Batam hari ini akan membuka pendaftaran untuk zonasi setelah menyelesaikan seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) sekolah rujukan.
- Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Menilik Peluang Menang Para Calon Wali Kota Batam Versi Survei Indikator Politik
- Pencinta Kuliner Merapat, Hotel di Batam Ini Hadirkan Dimsum All You Can Eat
- Sukarelawan Prabowo-Gibran Usulkan Perluasan Zonasi Pendidikan hingga Tingkat Provinsi
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya