Disebut Presiden Jokowi Layak jadi Menteri, Bahlil hanya Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Bahlil Lahadalia enggan merespons pernyataan Presiden Joko Widodo alias Jokowi yang menyebut dirinya layak menjadi menteri.
Ditemui usai buka bersama pengurus HIMPI dengan Presiden ketujuh RI tersebut, Bahlil tidak bisa berkomentar jauh mengenai pernyataan calon presiden petahana peraih suara terbanyak di Pilpres 2019.
"Saya enggak tahu ya. Itu bapak punya kewenangan prerogatif lah. Saya gak boleh menanggapilah. Kalau saya kan hidup dari kampung, dari dulu berproses alami saja. Saya tidak bisa menilai diri saya kan," ucap Bahlil.
Baca: Sambangi Polda Metro, FPI Minta Polisi Tangguhkan Penahanan Pelaku Rusuh 22 Mei
Bagi Jokowi, pengusaha muda kelahiran Fak-fak, Papua itu memiliki dua kriteria utama sebagai bakal calon menterinya, Bahlil punya kemampuan manajerial sekaligus mengeksekusi.
Bahlil pun menyerahkan penilaian itu kepada suami capres yang berpasangan dengan KH Ma'ru Amin tersebut. Sebab, kewenangan penuh ada pada Jokowi. Saat ditanya kesiapannya pun, dia tak mau berandai-andai.
"Saya enggak tahu lah, mungkin juga cuman, ya, saya enggak tahu lah apa yang ada dalam benak bapak. Saya kembalikan pada bapak saja lah. Saya gak mengandai-andai lah. Jangan kita berandai-andai," tuturnya.
Diakui Bahlil, pada masa kampanye Pilpres lalu banyak pihak yang membantu pemenangan Jokowi - Amin di Pilpres lalu. Termasuk dirinya yang aktif di Repnas. Namun dia tidak mau menduga-duga soal siapa lagi figur yang akan dipercaya suami Iriana masuk kabinetnya nanti.
Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Bahlil Lahadalia enggan merespons pernyataan Presiden Joko Widodo alias Jokowi yang menyebut dirinya layak menjadi menteri.
- Mendiktisaintek Ogah Ikut Campur Urusan Bahlil dan UI
- Buntut Penangguhan Gelar Doktor Bahlil, Deolipa Minta 2 Dekan UI Mundur dari Jabatannya
- Bahlil Pastikan KIM Plus Tetap Solid Memenangkan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
- Pram-Doel Ketemu Anies, Ketum Golkar Singgung RK Justru Berjumpa Prabowo & Jokowi
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI
- Doktor Irwan