Disebut Tua, Wiranto Tetap Nyapres
Rabu, 21 Desember 2011 – 08:56 WIB

Disebut Tua, Wiranto Tetap Nyapres
Disinggung terkait kegagalannya di dua pilpres, Wiranto langsung bereaksi. Menurut dia, wacana pencapresan, akan dibahas dalam Rakernas Hanura. Menurut Wiranto, pencapresan sebuah partai merupakan kebijakan internal. Peluang menang atauapun kalah tentu adalah pertaruhan partai. "Urusan menang kalah urusan rakyat, urusan Tuhan," ujarnya dengan nada agak meninggi.
Pencapresan, tambah Wiranto, juga merupakan sarana partai untuk meraup suara. "Kalau jualan partai lebih laku dengan menjual calon, kenapa tidak," ujarnya. Jika tidak menguntungkan, tentu hal itu tidak akan dilakukan parpol. "Kalau tidak menguntungkan, kita cari jalan lain," tandasnya.
Pencalonan Wiranto sebagai capres Hanura tinggal menunggu formalitas saja. Dalam pembukaan Rakernas kemarin, sudah banyak yel-yel Wiranto for President bersahutan.
Partai Hanura melalui Wiranto juga menargetkan bisa meraih 7,2 persen suara di pemilu legislatif 2014. Jumlah itu adalah asumsi bahwa kenaikan perolehan suara Hanura naik dua kali lipat dari pemilu sebelumnya yang hanya sekitar 3,7 persen. (bay)
JAKARTA - Sosok Ketua Umum Partai Hanura Wiranto disarankan Ketua Dewan Pertimbangan Partai Amanat Nasional Amien Rais tidak lagi maju sebagai calon
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran
- Sejumlah PAC PDIP Datangi Megawati Setelah PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina