Disekap Rampok, Penjaga Malam Tewas

Disekap Rampok, Penjaga Malam Tewas
Disekap Rampok, Penjaga Malam Tewas
Dari hasil penelusuran di TKP kemarin, diketahui, pelaku bisa masuk ke dalam gedung melalui jendela di lantai II.  Mereka naik menggunakan tangga kayu.  Dari situ, lantas turun ke lantai satu.  Di ruang lobi kantor, penjaga malam M Rai yang sedang tiduran, langsung disergap.

 

"Kawanan perampok itu masuk melalui pintu di lantai dua, mereka naik dengan menggunakan tangga yang diambil dari belakang kantor. Kebetulan pak Amat (panggilan Muhamad Rai) sedang tidur di ruang tamu di kursi kayu. Dari rekaman CCTV perampok sebanyak empat orang, mereka menggunakan golok, setelah masuk langsung saja menyekap pak Amat. Setelah berhasil diikat pak Amat langsung dibawa ke bawah tangga, tangannya terikat ke belakang pinggang," ujar Isa Anwar, salah seorang pegawai di kantor BPK.

Kejadian itu sendiri menurut Anwar, diketahui pertama kali oleh petugas jaga yang menggantikan Amat. "Namanya pak Bahrun.  Setelah mengetahui pak Amat meninggal langsung kami laporkan ke pihak kepolisian. Barang kantor yang dibawa oleh kawanan perapok dua buah laptop merk Acer dan Toshiba serta Teropong. Mereka mengambil barang-barang itu di ruang Tata Usaha tepat di belakang ruang tamu," ucap karyawan lainnya.

Dari rekamam CCTV, kawanan perampok berada di tempat kejadian hampir dua jam. Pasalnya perampok masuk mulai pukul 03.10 Wita dini hari hingga sekitar pukul 05.00 Wita.

BANJARBARU - Kasus pembobolan brankas di Kalsel memakan korban.  Muhamad Rai (45) penjaga malam di Kantor Balai Penelitian Kehutanan (BPK) Banjarbaru

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News