Disemayamkan di Rumah Mamiek
Selasa, 04 Agustus 2009 – 14:08 WIB
FOTO : Agus Mudin/JPNN
JAKARTA- Setelah menjalani otopsi di rumah Sakit Pusdikkes Kramatjati, Jakarta Timur, Jenazah Mbah Surip langsung di bawa ke rumah duka di rumah Mamiek Prakosa. Di kawasan Kampung Makasar Jakarta timur. Mamiek yang dikenal sebagai komedian Sri Mulat, merupakan kerabat yang selama ini dikenal dekat dengan Mbah Surip. Bahkan, saat-saat Mbah Surip ingin keheningan, atau merebahkan tubuhnya sejenak ia memilih di rumah ini.
Hingga saat ini, di rumah Mamiek masih terus didatangan para pelayat. Mereka datang bergantian, mendoakan kepergian Mbah Surip. Jenasah Mbah Surip masih dibaringkan di lantai, beralaskan tikar. Matanya terpejam, tersungging sunyum dibibirnya. Mbah Surip yang lincah, kini terbujur kaki terbungkus kain batik. Ia memang belum dikafani. Masih harus menunggu kerabatnya yang datang dari jawa timur, maupun jawa tengah.
Baca Juga:
Dari pantauan JPNN, ratusan pelayat memadati rumah Mamik Prakoso untuk mendoakan almarhum. Ratusan pelayat tampak sangat kehilangan dan bahkan mereka menangisi pelantun 'Tak Gendong' itu.Belum ada kepastian kapan dan di mana pemilik nama lengkap Urip Ariyanto ini akan dimakamkan. (gus/fuz/JPNN)
JAKARTA- Setelah menjalani otopsi di rumah Sakit Pusdikkes Kramatjati, Jakarta Timur, Jenazah Mbah Surip langsung di bawa ke rumah duka di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi