Disemprot Mahfud soal Undangan Kementerian untuk Acara Pribadi, Mendes Yandri Kaget

jpnn.com, JAKARTA - Mendes PDT Yandri Susanto buka suara mengenai kritikan Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) lantaran telah menyebar undangan Kemendes PDT untuk acara pribadi.
Yandri mengaku berterima kasih dengan adanya kritikan Mahfud terkait hal tersebut.
“Kami berterima kasih kepada para pihak termasuk Pak Mahfud MD, semua yang sekarang sedang heboh di medsos,” ucap Yandri di Istana Negara, Rabu (23/10).
“Kami terima kasih atas masukan dan sarannya untuk ke depan kami berhati-hati lagi,” lanjutnya.
Yandri menjelaskan sebenarnya orang yang akan diundang untuk acara haul ibunya, sudah mengetahui acara itu sejak lama lewat undangan di WhatsApp.
Namun, kemudian ada diskusi lagi yang mengatakan perlu ada undangan secara resmi.
Undangan yang akhirnya menggunakan kop surat Kementerian PDTT itu pun menjadi kontroversi yang cukup mengangetkan untuk Yandri.
“Bagi saya itu acara sakral, bagus, dan saya tidak pernah berpikir sejauh ini persoalannya,” jelas Yandri.
Yandri buka suara mengenai kritikan Mahfud MD lantaran telah menyebar undangan Kementerian untuk acara pribadi.
- Mendes Yandri Berkolaborasi dengan PP Muhammadiyah Kuatkan Ekonomi dan Dakwah di Desa
- Revisi UU TNI Dinilai Hidupkan Dwifungsi, Koalisi Masyarakat Sipil Desak DPR Lakukan Ini
- Langkah Mendes Yandri Berhentikan TPP Dinilai Bukan karena Like and Dislike
- Mendes Yandri: Insyaallah Swasembada Pangan Segera Terwujud Jika Ada Kolaborasi
- Aktivis Muda: Kritikan Konstruktif Perlu untuk Beri Masukan Kepada Pemerintah
- Setelah Ikut Retret, Bupati Kepulauan Mentawai Rinto Wardana Siap Sinergikan Program Pusat dan Daerah