Diserang KKB, Satu Personel Brimob NTT Tewas Tertembak

jpnn.com, INTAN JAYA - Satu personel Brimob dari Polda NTT tewas dalam kontak tembak dengan KKB di Distrik Titigi Kabupa Intan Jaya, Papua Tengah.
Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2023 AKBP Dr. Bayu Suseno ketika dikonfirmasi membenarkan informasi adanya peristiwa itu.
Bayu mengatakan personel yang tewas yakni Bharada Bonifasius Jawa.
"Bharada tewas seusai peluru bersarang di ketiak tangan," ucap Bayu.
Selain Bharada Bonifasius, satu personel lainnya juga tertembak, tetapi dalam kondisi selamat.
"Bharatu Rani Yohanes Seran selamat meski tekena tembak di kaki," jelasnya.
Bayu menyebutkan peristiwa itu terjadi pukul 12.28 WIT, di mana personel Satgas Damai Cartenz melakukan olah tempat kejadian perkara.
"Saat proses olah TKP, tiba-tiba KKB melakukan penyerangan sehingga terjadi kontak tembak yang mengakibatkan dia personel kami terkena," ujarnya.
Bharada Bonifasius tewas saat terlibat kontak tembak dengan KKB di Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- Polri Kerahkan Armada Udara untuk Cari Korban Pembantaian KKB di Yahukimo
- Polri Kerahkan Pesawat dan Helikopter Mencari Korban Pembantaian KKB