Diserang Nazar, Menpora Tak Gentar
Jumat, 20 April 2012 – 17:17 WIB
JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Malaranggeng menepis semua serangan yang dilancarkan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, M. Nazarudin, usai menjalani sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jumat (20/4). Menpora pilih pasrah pada proses hukum.
“Itu sama sekali tidak benar,” kata Andi, kepada wartawan, di sela-sela rapat kerja dengan Komisi X DPR, Jumat (20/4) di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.
Sebelumnya Nazar usai divonis bersalah oleh Pengadilan Tipikor, Jumat (20/4), meminta Menpora bertanggungjawab terhadap kasus Wisma Atlet. Menurut mantan Bendahara Umum Partai Demokrat itu, pembangunan Wisma Atlet Palembang adalah tanggung jawab Kemenpora. Nazar pun mengaku bingung jika sampai saat ini KPK tak menjerat Menpora.
Namun, lagi-lagi Andi Malaranggeng menanggapinya dengan santai. “Pokonya kita serahkan saja semuanya kepada proses hukum,” kata Andi.
JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Malaranggeng menepis semua serangan yang dilancarkan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, M. Nazarudin,
BERITA TERKAIT
- Dirut ASDP Tinjau Pelabuhan Merak-Bakauheni Demi Layanan Prima Menjelang Nataru
- Honorer Peserta Seleksi PPPK 2024 Sudah Mendapat Pembekalan Kepegawaian, Keren nih
- BNBP: 10 Korban Tewas Tertimpa Longsor di Karo Sudah Dievakuasi
- Jampidum Terapkan RJ pada Kasus Anak Curi Perhiasan Ibu Kandung
- 5 Berita Terpopuler: Hari Guru Nasional, Mendikdasmen Beri 3 Kado, soal Tunjangan ASN dan Honorer Terungkap
- Prediksi Cuaca BMKG, Seluruh Jakarta Diguyur Hujan Siang Ini